Berapa lama hasil tes TOEFL iBT keluar adalah pertanyaan umum bagi peserta yang telah menyelesaikan ujian ini. Secara umum, hasil TOEFL iBT tersedia dalam waktu 4–8 hari kerja setelah tanggal ujian.
Jika kamu mengikuti TOEFL iBT Home Edition, prosesnya bisa sedikit lebih lama, yaitu sekitar 10 hari. Lister akan membahas secara lengkap bagaimana proses pengumuman skor, cara mengaksesnya, serta tips persiapan agar kamu bisa mendapatkan hasil terbaik, dengan melansir materi dari laman resti ETS Global.
Persiapan TOEFL iBT Tidak Repot, Lister Hadir untuk Kamu! |
Berapa Lama Hasil Tes TOEFL iBT Keluar?
Berikut adalah waktu perkiraan kapan hasil TOEFL iBT tersedia setelah ujian:
- TOEFL iBT di pusat tes → Hasil akan tersedia dalam 4–8 hari kerja.
- TOEFL iBT Home Edition → Hasil biasanya keluar dalam 10 hari setelah tes.
- Laporan skor resmi ke universitas → Dikirim sekitar 13 hari setelah ujian.
Hasil TOEFL iBT bisa langsung dilihat di akun ETS kamu dalam bentuk digital. Kamu juga akan menerima notifikasi melalui email saat skor sudah tersedia.
Namun, jika kamu meminta laporan skor resmi untuk dikirim ke universitas atau institusi tertentu, waktu pengiriman bisa lebih lama.
Hal ini tergantung pada proses kurir dan sistem penerimaan institusi tersebut. ETS sendiri tidak memiliki kendali atas durasi pengiriman laporan cetak ke berbagai lokasi di seluruh dunia.
Jika kamu memiliki jadwal pendaftaran kuliah atau beasiswa yang ketat, sebaiknya lakukan tes jauh-jauh hari agar hasilnya tersedia tepat waktu.
Cara Mengecek Hasil TOEFL iBT
Setelah menunggu beberapa hari, kamu bisa mengecek hasil TOEFL iBT dengan cara Untuk mengecek hasil TOEFL iBT, masuk ke akun ETS melalui situs resmi TOEFL dan login dengan akun yang digunakan saat mendaftar.
Jika skor sudah tersedia, notifikasi akan muncul di halaman utama. Klik “View Scores” untuk melihat dan mengunduh laporan skor resmi.
ETS juga akan mengirimkan email notifikasi saat hasil sudah bisa diakses. Jika belum menerima dalam 8 hari kerja, sebaiknya cek langsung di akun ETS.
Selain itu, jika kamu mengirim skor ke universitas atau institusi lain, pastikan mereka sudah menerimanya dalam waktu yang ditentukan.
Jika ada kendala, kamu bisa menghubungi pihak ETS untuk memastikan status pengiriman skor kamu.
Cara Mengecek dan Mengirim Skor TOEFL iBT ke Universitas
Setelah menyelesaikan ujian, kamu bisa mengikuti panduan ini untuk melihat skor TOEFL iBT.
Untuk mengirim skor TOEFL iBT ke universitas tujuan, pertama-tama login ke akun ETS melalui situs resmi TOEFL. Setelah masuk, pilih opsi pengiriman skor.
Saat mendaftar ujian, kamu bisa mengirimkan skor secara gratis ke maksimal 4 universitas. Jika ingin mengirim ke lebih dari 4 institusi, kamu dapat mengajukan permintaan skor tambahan dengan biaya tertentu per institusi.
Setelah permintaan dikirim, kamu bisa memantau status pengiriman melalui akun ETS untuk memastikan universitas telah menerima skor.
Pengiriman skor resmi biasanya membutuhkan waktu beberapa hari kerja, jadi pastikan untuk mengirimkannya sebelum tenggat waktu pendaftaran universitas yang dituju.
Jika universitas tujuan memiliki batas waktu pendaftaran yang ketat, pastikan kamu mengikuti ujian TOEFL iBT dengan cukup waktu agar skor dapat diterima tepat waktu.

Bagaimana Jika Skor Belum Keluar?
Terkadang, hasil TOEFL iBT bisa mengalami keterlambatan. Beberapa faktor yang bisa mempengaruhi keterlambatan hasil antara lain:
- Volume peserta ujian tinggi, terutama saat musim pendaftaran universitas.
- Masalah teknis atau verifikasi skor oleh ETS.
- Permintaan pemeriksaan ulang atau kendala dalam pengolahan hasil ujian.
Jika skor TOEFL iBT kamu belum muncul setelah 10 hari kerja, berikut langkah yang bisa dilakukan:
- Cek kembali akun ETS secara berkala.
- Pastikan email yang terdaftar benar dan aktif untuk menerima notifikasi.
- Hubungi ETS Customer Support jika skor tidak kunjung muncul setelah lebih dari 10 hari.
ETS biasanya akan memberi tahu jika terjadi masalah dalam proses penilaian, misalnya jika ada verifikasi tambahan yang diperlukan sebelum skor dirilis.
Dengan persiapan yang matang, kamu bisa lebih percaya diri saat menghadapi TOEFL iBT dan meningkatkan peluang mendapatkan skor tinggi.
Bagaimana Sistem Skor TOEFL iBT?
Setiap peserta TOEFL iBT akan menerima skor dalam rentang 0 hingga 120. Skor ini didapatkan dari empat bagian ujian:
- Reading (Membaca): 0 – 30
- Listening (Mendengarkan): 0 – 30
- Speaking (Berbicara): 0 – 30
- Writing (Menulis): 0 – 30
Setiap bagian dikategorikan ke dalam tingkatan kemahiran, yang membantu universitas atau institusi memahami sejauh mana kemampuan bahasa Inggris peserta ujian. Berikut adalah pembagian level berdasarkan skor yang diperoleh:
Skor TOEFL iBT Berdasarkan Kemahiran
Berikut adalah tabel tingkat skor TOEFL iBT berdasarkan masing-masing kemampuan:
Kemampuan | Expert | Tinggi – Menengah | Menengah – Rendah | Dasar | Di bawah menengah – rendah |
Reading (Membaca) | 24–30 | 18–23 | 4–17 | – | 0–3 |
Listening (Mendengarkan) | 22–30 | 17–21 | 9–16 | – | 0–8 |
Speaking (Berbicara) | 25–30 | 20–24 | 16–19 | 10–15 | 0–9 |
Writing (Menulis) | 24–30 | 17–23 | 13–16 | 7–12 | 0–6 |
Semakin tinggi skor TOEFL iBT yang kamu peroleh, semakin baik peluangmu untuk diterima di universitas atau program yang kamu tuju.
Persiapkan TOEFL iBT dengan Lister!
Ingin hasil TOEFL iBT maksimal? Lister siap membantu! Dengan program kursus TOEFL iBT, kamu bisa mendapatkan strategi terbaik untuk mengerjakan soal dan meningkatkan skor secara efektif.
Di Lister, kamu akan belajar dengan metode interaktif yang dirancang untuk meningkatkan keterampilan bahasa Inggris akademik. Kelas tersedia secara online dengan jadwal fleksibel, sehingga cocok bagi kamu yang sibuk.
Tersedia berbagai pilihan paket belajar, mulai dari 2 hingga 80 pertemuan, dengan harga mulai dari 1,5 jutaan. Kamu bisa menyesuaikan jumlah sesi sesuai dengan kebutuhan persiapanmu.
Jangan tunda lagi! Daftarkan dirimu sekarang dan persiapkan TOEFL iBT bersama Lister. Hubungi kami melalui WhatsApp untuk konsultasi gratis.
Sumber gambar sampul: Freepik